Senin, 18 Januari 2016

Pengalaman praktek pertama di RS :)



PENGALAMAN KDPK DI RSUD KAB.TANGERANG

Pada bulan juni 2015, saya dan 24 teman saya yang lainnya, kami dibagi menjadi 5 kelompok mendapat tugas praktek di RSUD Kab.Tangerang, saya berangkat jam 05.30 dan sampai disana  jam 07.00 setelah tiba disana, langsung dilakukan penyerahan oleh pembimbing akademik ke pembimbing kami di RSUD Kab.Tangerang. setelah selesai penyerahan kami di orientasi letak-letak rumah sakit tersebut termasuk ruang praktek saya dan 4 orang teman saya yang lainnya yaitu diruang mawar.
Waktu pertama kali saya praktek, kebetulan saya mendapat giliran jaga siang, alhamdulillah saya tidak jaga pagi jadi saya bisa istirahat dan mempersiapkan diri karena itu praktek pertama saya dan betul2 bingung untuk apa yang saya lakukan saat berada di rumah sakit, walaupun saya sudah dibekali keterampilan dan teori di kampus.
Hari pertama saya dan ke 4 teman saya datang jam 13.00 kami datang lebih awal dari jadwal yang diberikan dari kampus. Ruang yang saya dapat yaitu diruang mawar, setelah sampai saya berkenalan dulu sama perawat-perawatnya dan langsung melihat pasien diruang tersebut. Waktu pertama kali masuk saya disuruh TTV sama perawatnya, maklum baru pertama kali jadi agak grogi melakukan komunikasi dengan pasien tapi allhamdulilah semuanya lancar.
3 minggu sudah kami menjalankan tugas praktek di RSUD Kab.Tangerang, pada hari terakhir kami masuk pagi semua ber 5, sedikit sedih pisah dengan perawat-perawat diruang mawar dan teman akbid lainnya yang sedang praktek diruangan yang sama, pada pukul 14.00 kami pamitan untuk pulang dan kembali belajar di kampus tercinta yaitu AKBID BINA HUSADA, Terimakasih untuk perawat-perawat di RSUD Kab.Tangerang atas waktu dan pengalaman yang telah diberikan kepada kami.

Minggu, 01 November 2015

RETENSIO PLASENTA



Nama   : Rina Oktavianti
NIM    : 044.01.01.14
Diajukan untuk memenuhi tugas Mata kuliah Asuhan Kebidanan Persalinan sebagai Ujian Akhir Semester (UAS)
Dosen  : Moudy E.U Djami, MMPd., MKM., M.keb.
AKADEMI KEBIDANAN BINA HUSADA TANGERANG TAHUN 2015

1.1  Latar Belakang
Pada umumnya, plasenta lahir lengkap kurang dari setengah jam sesudah bayi lahir. Namun pada saat dilakukan pemeriksaan kelengkapan plasenta, kadang-kadang masih ada potongan-potongan plasenta yang tertinggal tanpa diketahui, inilah yang disebut plasenta rest atau sisa plasenta.

1.2  Jenis-jenis retensio plasenta 
1.      Plasenta adhesiva adalah implantasi yang kuat dari jonjot korion plasenta sehingga 
menyebabkan kegagalan mekanisme separasi fisiologis. 
2.      Plasenta akreta adalah implantasi jonjot korian plasenta sehingga memasuki sebagian lapisan
miometrium
 3.      Plasenta inkreta adalah implantasi jonjot korion sehingga mencapai/memasuki miometrium. 
4.      Plasenta parkreta adalah implantasi jonjot korion plasenta yang menembus lapisan otot
sehingga mencapai lapisan serosa dinding uterus. 
5.      Plasenta inkarserata adalah tertahannya plasenta di dalam kavum uter, disebabkan oleh
konstriksi ostium uteri.

1.3  Penyebab 
1.      Penyempitan cincin-reformasi serviks 
2.      Kandung kemih penuh 
3.      Kelainan uteri

1.4  Komplikasi 
1.      Uteri inversi 
2.      Syok 
3.      Pendarahan postpartum 
4.      Nifas sepsis 
5.      Subinvolusi 
6.      Histerektomi 

1.5  Rincian manageman
Jika plasenta tidak terlahir selama 30 menit setelah bayi keluar pertimbangkan: 
1.      Mengosongkan kandung kemih 
2.      Menyusui atau stimulasi puting 
3.      Perubahan posisi-posisi tegak mendorong

1.6  Faktor risiko 
1.      Sebelumnya retensi plasenta 
2.      Kelahiran premature 
3.      Diinduksi oleh tenaga kerja 
4.      Multiparitas 
5.      Sebelumnya cedera atau operasi rahim

1.7  Penatalaksanaan 
1.      Berikan 20-40 unit oksitosin dalam 1000 ml larutan NaCl 0,9 % /ringer laktat dengan kecepatan
60 tetes/menit dan 10 UNIT secara IM. Lanjutkan infusoksitosin 20 UNIT dalam 1000 ml
larutan NaCl 0,9 %/ringer laktat dengan kecepatan 40 tetes/menit hingga pendarahan berhenti. 
2.      Lakukan tarikan tali plasenta terkendali. 
3.      Bila tarikan tali pusat terkendali tidak berhasil, lakukan plasenta manual secara hati-hati. 
4.      Berikan antibiotik profilaksis dosis tunggal (ampisilin 2 g IV dan metronidazol 500 mg IV). 
5.      Segera atasi atau rujukan ke fasilitas yang lebih lengkap bila terjadi komplikasi perdarahan
hebat atau infeksi.









1.8  Managemen Detail





Referensi

Banks, A., Levy, D., (2005) Retained placenta anesthetic considerations – update, Anaesthesia Issue 19, Article15

Silverman, F., (2006), Management of the third stage of labour – Up-To-Date Clinical information service – updated 1st March 2006

 Sarwono Prawirohardjo,(2009) Buku Acuan Nasional Pelayanan Kesehatan Maternal Dan Neonatal.PT Bina Pustaka

Buku Saku.(2013), Pelayanan Kesehatan Ibu Di Fasilitas Kesehatan Dasar Dan
            Rujukan.World Health Organization

Minggu, 31 Mei 2015

Rara dan Rina

persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu bahkan bertumbuh bersama”
“Persahabatan tidak terjalin secara otomatis tetapi membutuhkan proses yang panjang seperti besi menajamkan besi, demikianlah sahabat menajamkan sahabatnya”
“Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti, diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian”
“Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan kesalahan untuk menghindari perselisihan, justru karena kasihnya ia memberanikan diri menegur apa adanya”
“Sahabat tidak pernah membungkus pukulan dengan ciuman, tetapi menyatakan apa yang amat menyakitkan dengan tujuan sahabatnya mau berubah”
“Proses dari teman menjadi sahabat membutuhkan usaha pemeliharaan dari kesetiaan, tetapi bukan pada saat kita membutuhkan bantuan barulah kita memiliki motivasi mencari perhatian, pertolongan dan pernyataaan kasih dari orang lain, tetapi justru ia berinisiatif memberikan dan mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh sahabatnya”
“Kerinduannya adalah menjadi bagian dari kehidupan sahabatnya, karena tidak ada persahabatan yang diawali dengan sikap egoistis”
“Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati, namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya. Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya persahabatan, namun ada juga yang begitu hancur karena dikhianati sahabatnya”
“Tetapi penghancur persahabatan ini telah berhasil dipatahkan oleh sahabat-sahabat yang teruji kesejatian motivasinnya”
“Mempunyai satu sahabat sejati lebih berharga dari seribu teman yang mementingkan diri sendiri”
“Dalam masa kejayaan, teman-teman mengenal kita. Dalam kesengsaraan, kita mengenal teman-teman kita. Ingatlah kapan terakhir kali anda berada dalam kesulitan. Siapa yang berada di samping anda??. Siapa yang mengasihi anda saat anda merasa tidak dicintai??”
“Siapa yang ingin bersama anda pada saat tiada satupun yang dapat anda berikan??. Merekalah sahabat-sahabat anda”
“Hargai dan peliharalah selalu persahabatan anda dengan mereka. Karena seorang sahabat bisa lebih dekat dari pada saudara sendiri”
******************************************************************************
Setumpuk harta tak selamanya berarti
Sebuah cinta hanya selalu datang dan pergi
Seorang kasih tak kan selalu datang tuk menemani
Tapi hanya seorang SAHABAT lah yang akan selalu ada di HATI..
Persahabatan bukan terletak pada banyaknya pertemuan
Bukan pula pada manisnya kata-kata
Tapi PERSAHABATAN terletak pada ingatan seseorang terhadap sahabatnya sendiri dalam setiap doanya..
Kalau buku bisa habis jika dipakai mengukir indahnya kata-kata
Tapi HATI ini tak kan pernah menjadi sempit meskipun banyak PATAHAN tentang kisah PERSAHABATAN kita..
“Dalam masa kejayaan, teman-teman mengenal kita”
“Dalam kesengsaraan, kita mengenal teman-teman kita”
Punya satu SAHABAT SEJATI lebih BERHARGA dari 1000 teman yang mementingkan diri sendiri..
Ketika sahabatmu melukaimu, tulislah di atas PASIR agar terhapus ANGIN
TApi bila kebaikan yang terjadi, pahatlah di atas BATU agar tak hapus ANGIN..
Resapi sebuah perkenalan, karena di situ ada KENANGAN
Syukuri sebuah hubungan, karena di sana ada KERINDUAN
Hargai sebuah persahabatan, karena itu merupakan TALI PERSAUDARAAN..
Saat ini mungkin aja kamu tidak butuh aku
Mungkin juga besok
Atau bahkan mungkin tidak sama sekali
Tapi jika mungkin sedetik saja
Kamu merasa sedih dan susah
INGET..
Aku akan selalu ada buat kamu,,,
Karena kita SAHABAT..
***********************************************************************
Siapakah Sahabat Sejati?
Sahabat sejati adalh ia yang mengetahui kelemahanmu
lalu memberimu kekuatan
Sahabat sejati dalah ia yang mengetahui kelebihanmu
lalu memberimu dukungan
Sahabat sejati adalah ia yang mengetahui masalahmu
lalu memberimu bantuan dan pengertian
Sahabat sejati adalah ia yang mengetahui kesedihanmu
lalu memberimu kegembiraan
Sahabat sejati adalah ia yang mengetahui cita-citamu
lalu memberimu semangat dan dorongan
Sahabat sejati adalah ia yang mengetahui kebodohanmu
lalu memberimu pengetahuan
Sahabat sejati adalah i yang mengetahui kealpaanmu
lalu memberimu peringatan dan petunjuk
Sahabat sejati adalah ia yang ADA SAAT KAU BAHAGIA DAN TETAP BERSAMA SAAT KAU BERDUKA…..
**********************************************************************
Sahabat, kau adalah titipan tanpa batas.
saat aku berusaha menjelma menjadi sempurna.
saat aku ingin menjadi yang terbaik.
kau membimbingku dan mengajariku.
berjalan menari di atas pentas.
yang bernama kehidupan
Sahabat, kau adalah air muka saat aku.
harus bahagia atau sedih.
gembira saat mendengar dongengmu tentang cinta.
atau bersedih mendengar ceritamu tentang dirimu sendiri.
sahabat, kau mengiringku saat aku lelah.
membangunkanku saat aku terjatuh.
karena panggung yang kita lewati begitu licin.
Sahabat,
perjalanan ini masih begitu panjang..
aku lelah tanpamu di sisiku….
*********************************************************
Persahabatan tidak memerlukan basa-basi
Wajah dipoles atau rayuan hati
Persahabatan tidak berlebihan memberi pujian
Persahabatan tidak memakai senyum dipermukaan
Persahabatan mengikuti proses alami
Menjauhi ajakan dan bujukan seni
Dengan berani memisahkan kebenaran dari dusta
Berbicara bahasa dari dalam hati saja
Persahabatan tidak mengutamakan persyaratan
Menolak semboyan picik dan sempit pandangan
Dengan kasih sayang memenuhi maksud dan tujuan
Dalam kata ataupun dalam perbuatan
Persahabatan menyemangati yang lesu dan lelah
Mengubah si penakut menjadi gagah
Memperingatkan yang bersalah
Menerangkan yang suram
Persahabatan murni tidak mementingkan diri
Sepanjang kehidupan kita yang diberi
Menguatkan, meluaskan, memanjangkan, memelihara
Hubungan antar manusia dengan manusia
***********************************************************************
bahwa hidup tak selamanya seperti apa yang kita impikan, tapi lihatlah sekeliling, keceriaan itu selalu hadir menghiasi sudut bumi.
pahamilah…
setiap peristiwa ada hikmah yang bisa diambil pelajaran, bahkan yang dulu pernah terlupakan, jalanilah dengan keceriaan dan sepenuh hati.
dan tersenyumlah…
teruslah berjalan menyusuri ruang dan waktu, hingga kita sampai di akhir episode dengan tetap tersenyum
**************************************************************************
٩(-̮̮̃•̃)۶ ٩(-̮̮̃•̃)۶…Orang yang bahagia itu.. Akan meyediakan waktu untuk membaca.. Karena Membaca Itu Sumber hikmah, Menyediakan waktu untuk tertawa… Karena tertawa itu muzik’nya jiwa, Menyediakan waktu untuk berfikir… karena berfikir itu pokok kemajuan, Menyediakan waktu untuk beramal… karena beramal itu pangkal kejayaan, Meyediakan waktu untuk bersenda… karena bersenda itu akan membuat muda selalu, Menyediakan waktu untuk beribadat… karena beribadat itu ibu dari segala ketenangan jiwa…٩(-̮̮̃•̃)۶ ٩(-̮̮̃•̃)۶
❤❤❤Seribu teman belum cukup, satu musuh terlalu banyak…
(Thousand friends has not been enough, one too many enemies)❤❤❤
❤PERSAHABATAN yang erat punya pengertian yang dalam bagi kita yang menghargai’nya..!!!❤
(❤Friendship which have a close for us in that respect❤)

Senin, 25 Mei 2015

saya dan sejuta cerita di AKBID BINA HUSADA



Waktu pertama kali saya mulai kuliah di AKBID BINA HUSADA TANGERANG, Hari pertama saya dan teman-teman menerima pembekalan persiapan PPS untuk hari senin, selasa dan rabu.  Semua peralatan dan perlengkapan dicatat.  Awalnya saya khawatir akan hari PPS tersebut, tapi karena saya tidak sendirian jadi saya tidak takut, begitu banyak suka dan duka yang saya lalui bersama teman-teman saya.  Hal ini tidak akan pernah terlupakan, selama 3 hari saya mengikuti PPS dan hasilnya telah saya peroleh , sangat menyenangkan.  Meskipun saat PPS kondisi fisik saya sedang tidak sehat  namun saya dapat menjalani PPS hingga PPS berakhir.
saat saya menjalani perkuliahan, saya merasakan kegembiraan, kegundahaan, deg-degan dan tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata lagi. Karena saya sedang memulai pengalaman baru yaitu duduk diperkuliahan AKBID BINA HUSADA. Pada saat waktu pengenalan dengan para dosen, saya pun merasa senang karena telah dipertemukan oleh mereka.  Dimana saya akan mendapatkan berbagai ilmu dari mereka.  Dan mereka pun antusias saat berbagai pengalaman dan ilmu mereka untuk kami semua tanpa terkecuali.  Waktupun terus berjalan dengan cepat, sehingga saya bersama teman sejawat sudah berada hampir diujung semester I.  Hari yang kami nanti-nanti akhirnya datang juga pada saat itu, yaitu Capping Day yang acaranya di Balai Islamic, kami semua merasakan kegembiraan karena hari ini merupakan hari yang di nanti-nantikan. Saya sangat bangga sekali telah mengenakan pakai seragam kebidanan, akhirnya semester I dapat saya lalui juga dengan hasil yang baik.
             Semester II, semester genap dan genap juga perkuliahan dan kegiatan-egiatannya.  Di semester ini kami memulai mata kuliah kebidanan yang sebenernya yaitu Askeb 1.  Ternyata memang perlu disiplin belajar untuk terus mengikutinya.  Karena keseriusan, kediplisinan, fokus, dan keikhlasan merupakan hal utama dalam proses belajar mengajar.  Suka duka ujian praktek sungguh sangat bisa dirasakan apalagi ditambah dengan harus rela bernafas ria di siang bolog untuk mencari ibu hamil untuk pemeriksaan ANC.  Dan setelah akhir semester kami dibandingkan tempat praktek PKK.